tips

3 rahasia merancang pelatihan bahasa Inggris yang efektif di perusahaan

Mungkin perusahaan Anda pernah mengalaminya atau mungkin Anda sedang mengalaminya sendiri: pelatihan bahasa Inggris yang berlangsung di perusahaan Anda berakhir tidak efektif dan hanya membawa sedikit perubahan terhadap perkembangan ketrampilan bahasa Inggris pesertanya. Sebenarnya, jika Anda mengetahui rahasia sukses pelatihan bahasa Inggris yang efektif di perusahaan, Anda tidak perlu mengalaminya. Di postingan kali ini dengan senang hati kami akan berbagi 3 kunci rahasia itu.

1. Pelatihan bahasa Inggris yang dirancang harus memiliki tujuan belajar (learning goal) yang jelas. Ada 2 jenis tujuan belajar: jangka pendek dan jangka panjang. Tujuan jangka pendek contohnya memperbaiki cara penulisan email formal dalam bahasa Inggris, sementara tujuan jangka panjang contohnya meningkatkan kemampuan bahasa Inggris peserta secara luas. Untuk mencapai tujuan jangka pendek biasanya program seperti English for Specific Purposes (ESP) dijalankan. ESP adalah salah satu program unggulan yang ditawarkan Active English pada dua tahun terakhir.

2. Setelah menentukan tujuan belajar, langkah berikutnya adalah membuat program pelatihan bahasa Inggris yang dapat memfasilitasi tujuan belajar yang telah ditentukan. Jika perusahaan Anda telah memiliki guru atau pelatih bahasa Inggris, maka hal ini sudah menjadi tugasnya. Tapi jika tidak, tidak perlu kuatir. Yang harus Anda lakukan selanjutnya adalah menemukan penyedia (provider) pelatihan bahasa Inggris atau guru atau pelatih bahasa Inggris yang dapat merancang dan mengeksekusi program yang disesuaikan dengan tujuan belajar tadi.

3. Langkah terakhir yang tidak kalah pentingnya adalah menjaga komitmen peserta (staf Anda) selama program pelatihan bahasa Inggris berlangsung. Tidak dapat dipungkiri banyak kita temukan sebelum masa pelatihan selesai (yang biasanya berlangsung berbulan-bulan), banyak peserta yang satu per satu ‘gugur’ atau melewatkan sesi pelatihan. Hal ini tentu tidak diinginkan jika kita menginginkan efek yang maksimal dari program yang sudah kita rencanakan. Buat dan terapkan sistem penghargaan (rewards) yang layak untuk yang menjalankan komitmennya.

Demikian 3 rahasia merancang pelatihan bahasa Inggris yang efektif di perusahaan. Jika Anda berencana atau ingin mengadakan pelatihan bahasa Inggris di perusahaan Anda dan mencari penyedia yang berpengalaman dan kompeten di bidang pelatihan bahasa Inggris, Anda dapat menghubungi kami di laman Contact Us. Selama lebih dari dua tahun kami telah menjadi penyedia pelatihan bahasa Inggris untuk perusahaan di bidang pariwisata dan jasa di Ubud, Denpasar, dan Badung. Dengan memfokuskan pada customizable programs, program ESP, Business English, dan Hospitality English kami memiliki keunggulan pada fleksibilitas (flexibility) dan perancangan program yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan Anda (tailored to your needs).

Advertisement
Standard
tips

Sukses dalam karir dengan bahasa Inggris

Beberapa tahun lalu ketika kata ‘globalisasi’ baru muncul dan masih hangat dibicarakan, kita tentu masih ingat bagaimana bahasa Inggris dianggap penting sebagai salah satu bahasa yang paling banyak digunakan di dunia. Saat ini fakta ini pun tidak berubah. Bahasa Inggris menduduki posisi ke dua sebagai bahasa yang paling banyak digunakan di dunia setelah Mandarin. Dengan jumlah penutur sebanyak 508 juta orang, bahasa Inggris juga merupakan bahasa resmi dari banyak negara, seperti New Zealand,  Amerika Serikat, Australia, Inggris, dan Kanada.

Dengan adanya pasar bebas seperti sekarang ini, dapat kita lihat semakin banyak perusahaan asing yang mendirikan perusahaannya di tanah air, atau semakin banyak pula orang Indonesia yang bekerja di luar negeri. Tidak hanya dalam bidang profesional, hubungan antara dunia luar dan kita sebagai orang Indonesia juga berkembang dengan mudahnya akses ke teknologi dan internet, mudahnya mendapatkan informasi dan pengetahuan dari luar negeri, dan juga mempengaruhi pola pergaulan kita dengan orang-orang di dunia internasional.

Hal ini meningkatkan kesadaran banyak perusahaan dan juga para profesional akan pentingnya bahasa Inggris. Banyak perusahaan (di berbagai bidang) bersedia membiayai karyawannya untuk mengikuti pelatihan bahasa Inggris demi kemajuan perusahaan yang terus menghadapi persaingan yang ketat, sementara itu banyak individu yang juga rela menyediakan waktu dan dana untuk meningkatkan kemampuan bahasa Inggris mereka dalam rangka meraih kesuksesan dalam karir maupun bisnis. Berikut beberapa alasan mengapa bahasa Inggris penting bagi karir seseorang:

  1.  Networking (membuat jejaring) adalah salah satu kunci utama kesuksesan dalam karir. Kita tidak tahu siapa yang akan kita ditemui di tangga penitian karir kita. Melihat dari fakta mengenai pasar bebas di atas, dapat dipastikan tiap tahunnya seseorang akan lebih mungkin terus dan terus menemui rekan kerja, atasan, atau pun kenalan yang berasal dari dunia internasional, di mana bahasa Inggris digunakan sebagai media komunikasinya. Dapat dibayangkan jika seseorang mengalami kendala dalam merentangkan jejaringnya hanya karena keterbatasan bahasa. Tentu sungguh sangat merepotkan bukan?
  2. Bahasa Inggris digunakan sebagai bahasa yang paling populer dalam proses pentransferan ilmu. Tak bisa dipungkiri Indonesia masih harus belajar banyak dari negara asing. Bahasa Inggris bisa menjembatani ini. Entah Anda harus membaca sebuah SOP, makalah, artikel di internet, melakukan presentasi atau menghadiri meeting (pertemuan) dengan perwakilan dari luar negeri, seminar atau konferensi internasional, atau pun melanjutkan studi untuk meningkatkan kualifikasi, Anda harus bersiap diri dengan menguasai setidaknya satu bahasa ini: bahasa Inggris.
  3. Lebih banyak kecakapan (skill) yang Anda punya, lebih banyak tanggung jawab yang bisa diberikan pada Anda. Banyak orang yang karirnya melesat karena mereka memiliki kemampuan bahasa Inggris yang baik (tentu, ini bukan satu-satunya penentu). Para profesional dengan kecakapan bahasa Inggris yang baik lebih bisa dipercaya mengemban tugas berat dan tentu saja bekerja di lingkungan internasional yang terdiri dari orang-orang yang berasal dari berbagai latar belakang. Ini pula yang seringkali mengharuskan seseorang untuk memiliki kecapakan bahasa Inggris yang baik sebelum mendapatkan promosi di tempat kerja.
  4. Dengan disebutkannya alasan di atas, sesungguhnya banyak keuntungan yang didapat dengan menguasai bahasa Inggris. Alasan paling akhir dan yang tak kalah penting adalah bagaimana kemampuan bahasa Inggris yang baik dapat meningkatkan kepercayaan diri seseorang. Seorang profesional yang menguasai bahasa Inggris akan cenderung lebih aktif bekerja karena ia merasa tidak memiliki hambatan atau rintangan untuk terus maju. Kepercayaan diri membuat segala hal terlihat mungkin. Dan ini penting dalam proses pencapaian kesuksesan.

Jika Anda sadar akan pentingnya bahasa Inggris namun merasa kemampuan Anda kurang maksimal atau Anda butuh pentunjuk bagaimana kecakapan Anda dapat ditingkatkan, Active English selama lebih dari dua tahun telah membantu banyak perusahaan dan para individu di Denpasar dan Badung untuk mencapainya dengan serangkaian program yang dibuat dan diformulasikan khusus bagi industri yang bersangkutan (pariwisata, pelayanan, dan sebagainya) serta para profesional yang membutuhkan. Hubungi kami untuk keterangan lebih lanjut.

Kuasai bahasa Inggris dan bersiaplah untuk sukses dalam karir Anda. Best of luck!

Standard
tips

Memahami dan menyiasati les privat

Kebanyakan siswa les privat kami adalah kaum pekerja atau orang dewasa dengan jadwal pekerjaan atau kegiatan yang padat. Ada juga orangtua dari kategori yang sama, namun alih-alih ingin ‘mengkursuskan’ dirinya sendiri, mereka ingin mencari guru les untuk anak-anaknya. Kami memiliki sejumlah siswa yang telah bersama kami selama jangka waktu yang cukup lama. Antara kami dan siswa kami (atau orang tua siswa kami tersebut) sepertinya telah terjalin suatu kesepakatan, yang pada akhirnya membuat kedua pihak nyaman dengan proses les privat yang sedang dijalani. Kami semua memahami esensi dari les privat itu sendiri.

Namun tak jarang, banyak miskonsepsi tentang apa sebenarnya les privat itu dan bagaimana mekanismenya. Memang sepele, tapi seringkali kekurangpahaman inilah yang menyebabkan banyak orang mengurungkan niatnya untuk memulai les privat, atau beberapa di antaranya yang sedang menjalani les privat menemui beberapa kendala yang akhirnya berujung pada mengakhiri proses belajar yang sebenarnya bisa memberi banyak manfaat hanya jika diketahui caranya. Ini beberapa alasan umum mengapa kita memilih mengikuti les privat daripada kelas kursus umum dan karakteristik les privat pada umumnya:

1) Jadwal bebas. Di lembaga kursus yang menawarkan kelas umum (massal), ada kecenderungan peserta kelas bisnis (Business English Class) yang mempunyai jadwal kerja yang padat untuk bolos atau melewatkan pertemuannya pada saat sibuk dengan pekerjaan. Hal ini sangat disayangkan mengingat datang atau tidak datang, biaya akan tetap dibebankan. Ditambah lagi, kebanyakan tempat kursus mengharuskan persentase kehadiran sebagai syarat boleh mengikuti tes akhir untuk mendapatkan sertifikat. Kelas yang terlewatkan juga tidak akan mungkin diganti dengan kelas pengganti (make up class). Sebaliknya, jika kita mengambil les privat, kita bisa mengatur jadwal sesuai dengan waktu lowong kita (berbeda dengan kelas umum yang mengambil dari suara terbanyak). Kalaupun ada pembatalan kelas, make up class masih bisa dilakukan.

2) Materi sesuai kebutuhan peserta. Jika peserta menginginkan belajar bahasa Inggris secara umum, adalah aman untuk mengikuti kelas umum di sebuah lembaga kursus. Tapi bagaimana jika kita menginginkan sesuatu yang spesifik? Katakanlah kita adalah seorang Front Office Manager di sebuah hotel berbintang yang ingin memperdalam bahasa Inggris yang berhubungan dengan pekerjaan saja. Di sinilah kelebihan les privat daripada kelas umum. Seorang peserta les privat bisa meminta guru les untuk memberi materi yang spesifik atau hanya yang diminta si peserta saja. Ketelitian peserta dalam memilih guru les juga bisa menjadi kunci sukses les privat yang dia ikuti. Apakah guru les dia memiliki pengalaman mengajar di bidang yang spesifik yang dia butuhkan? Ini tentu akan menjadi nilai tambah yang menguntungkan peserta.

3) Lebih fokus. Ada satu kejadian unik yang menimpa Ms Neno, guru bahasa Inggris kami, beberapa tahun lalu. Saat mengajar di kelas, seorang siswa yang bosan tertangkap sedang menonton video porno di telepon genggamnya. Setelah diselidiki, ternyata siswa ini berada di level yang lebih tinggi dari rata-rata siswa lain, dan karena itu merasa kelas itu membosankan. Dalam kelas kelompok, adalah kode etik seorang guru untuk menitikberatkan pada siswa yang terlemah, karena memerlukan lebih banyak bantuan daripada yang terlihat sudah bisa. Jika dalam satu kelas terdapat beberapa siswa dengan tingkat level yang tidak seimbang, kelas bisa jadi sedikit ‘tidak imbang’ dan bisa saja ada yang harus di’korban’kan.

Maka dari itu ada alasan ketika kita mendaftar kursus di lembaga kursus, kita mengikuti placement test dengan tujuan agar ditempatkan di kelas yang sesuai dengan level kita bersama orang-orang di level yang sama. Dalam les privat yang terdiri dari satu siswa atau kelompok kecil, guru akan mengarahkan kelas dengan kecepatan sesuai dengan kemampuan satu orang atau kelompok kecil siswa saja. Guru juga akan memiliki lebih banyak waktu dan perhatian yang dicurahkan untuk masing-masing siswa les. Tentu waktu yang dialokasikan seorang guru di dalam kelas dalam waktu 90 menit akan sangat berbeda di dalam kelas dengan jumlah siswa hanya satu orang dengan katakan lebih dari 10 orang.

4) Hasil lebih optimal. Dengan penjelasan di beberapa poin tadi, sepertinya Anda sudah bisa langsung memahami yang kami maksud. Jika peserta berorientasi pada kemajuan dan peningkatan kemampuan bahasa Inggrisnya secara signifikan, les privat adalah pilihan yang tepat. Peserta tidak akan melewatkan kelas yang sudah dibayarnya dengan sia-sia, hanya akan memfokuskan diri pada hal-hal yang ia butuhkan secara spesifik, dan bisa lebih berkonsentrasi penuh dalam proses belajar. Ketiga hal ini akan secara otomatis menghasilkan hasil belajar yang lebih optimal. Bagi peserta dengan level tinggi, akan bisa belajar dengan kecepatan yang diinginkan. Sementara bagi peserta dengan level lebih rendah, akan dituntun sesuai dengan kecepatan yang dibutuhkan.

Tak luput dari pandangan kami adalah satu miskonsepsi umum tentang les privat yang perlu diluruskan. Dengan segala ‘keunggulan’ les privat yang disebutkan di atas (yang sayangnya belum diketahui banyak orang), banyak yang mempertanyakan kenapa biaya les privat cenderung lebih mahal daripada kelas biasa. Penjelasannya cukup sederhana. Di kelas biasa, biaya operasional satu kelas ditanggung oleh banyak peserta, katakanlah oleh minimal 6 orang. Sementara dalam les privat, biaya operasional satu kelas ditanggung hanya seorang diri. Cukup masuk akal? Walaupun begitu, saat ini banyak lembaga, seperti Active English, yang menawarkan jasa les privat dengan nilai investasi yang terjangkau. Tapi percayalah, dengan mengetahui cara menyiasati les privat, dana yang dikeluarkan akan sepadan dengan hasilnya.

Tulisan ini juga bisa dibaca di Ms Neno’s Blog.

Standard